CILACAP – Dalam rangka menjamin ketersediaan alat kontrasepsi bagi masyarakat pada fasilitas kesehatan, Dinas Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KB PP PA) Kabupaten Cilacap menggelar kegiatan Peningkatan Kompetensi Pengelola dan Petugas Logistik Alat dan Obat Kontrasepsi, Senin (18/10/21).
Kegiatan yang di buka oleh Kepala Dinas KB PP PA, Drs. Budi Santosa, dilaksanakan selama dua hari, yakni 18-19/10/21, bertempat di Ruang Anggraeni Hotel Sindoro Cilacap.
Kepala Bidang KB K3 Endah Widiarti Kusumaningrum mengatakan, tujuan kegiatan ini ialah untuk meningkatkan kinerja, pemahaman, dan memperkuat pengelolaan rantai pasok alat kontrasepsi (alkon) di Kabupaten Cilacap, terutama bagi pengelola dan petugas logistik alat kontrasepsi terutama di fasilitas kesehatan (faskes) yang sudah tergabung sebagai klinik KB.
“Jadi kita lebih banyak ke praktek, mereka peserta akan diajari lewat aplikasi Stokku yang bisa di download lewat android. Itu mulai dari rencana distribusi, pemasokan alkon sampai pelaporan. Nanti di harapkan tidak ada lagi stok berlebih atau kurang, dan obat alkon yang datang duluan itu pemakaian duluan, prinsip penggunaan alkon adalah FIFO (First In First Out),” jelas Endah.
Pengelolaan alat dan obat kontrasepsi merupakan faktor penting yang menentukan kesuksesan BKKBN dalam menjalankan program KB. Dengan mengelola alat dan obat kontrasepsi, ketersediaan alat dan obat kontrasepsi dapat terjangkau sehingga pelaksanaan program KB dapat berjalan.
“Kegiatan ini juga untuk menjamin tidak ada obat atau alkon yang sudah expired, kemudian juga kebutuhan masyarakat akan alkon, jadi jangan sampai ada calon akseptor mau KB tapi tidak ada atau sudah habis, tidak ada kata – kata seperti itu. Dan semua jenis alkon kita distribusikan” ungkapnya.
Dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan yang ketat, para peserta yang terdiri dari Puskesmas, Rumah Sakit, Klinik Rawat Inap, Klinik Rawat jalan dan fasilitas kesehatan lainya, di berikan materi oleh 3 Narasumber, yakni Muhammad Cahyo Edhi Putranto, SKM dari Program PILIHANKU, Yudhasmara Soeharto, SH dan Tasmin dari Dinas KB PP PA Kab. Cilacap.
(Berita/Intan/BercahayaFm)
dok: Dinas KB PP PA